Denah Kelas SMAN 1 Banuhampu
TP 2025/ 2026

Banuhampu, 22 Juli 2025 – SMA Negeri 1 Banuhampu telah merilis denah terbaru untuk Tahun Ajaran 2025/2026 sebagai panduan bagi seluruh siswa, guru, dan tamu yang berkunjung ke lingkungan sekolah. Denah ini dirancang untuk mempermudah akses setiap warga sekolah ke ruang belajar dan fasilitas penunjang lainnya dengan lebih cepat dan efisien.
Dalam denah terbaru ini, lokasi kelas-kelas telah ditata rapi sesuai jenjang:
Kelas X (E) berada di sisi kanan area sekolah dekat labor fisika dan lapangan upacara.
Kelas XI (F) terletak di bagian tengah dekat parkir motor dan lapangan volley.
Kelas XII (F) berada di sisi kiri dekat mushalla dan toilet siswa putra.
Selain itu, berbagai fasilitas pendukung juga telah ditata untuk menunjang kegiatan belajar mengajar:
Laboratorium Komputer 1 dan 2, Laboratorium Fisika, dan Laboratorium Kesenian memudahkan siswa untuk mengakses pembelajaran praktik.
Perpustakaan sekolah berada dekat lapangan upacara untuk memudahkan siswa mengakses bahan bacaan.
Kantin kejujuran, kantin utama, serta parkir motor dan mobil diatur agar mobilitas siswa tetap lancar.
Area ibadah seperti mushalla terletak di sisi kiri dekat ruang kelas XII.
Pihak sekolah juga menyediakan area olahraga seperti lapangan volley, lapangan basket, dan lapangan sekolah untuk mendukung pengembangan minat dan bakat peserta didik di bidang olahraga.
Dengan adanya denah ini, diharapkan seluruh siswa SMA Negeri 1 Banuhampu dapat lebih mudah mengenali lokasi kelas dan fasilitas lainnya di lingkungan sekolah, sehingga dapat menciptakan suasana belajar yang nyaman dan kondusif.





